5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Beli Mobil Sedan Bekas


5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Beli Mobil Sedan Bekas. Mobil sedan bekas memiliki banyak peminat karena dinilai lebih terjangkau, kualitas masih bagus dan tidak terlalu rugi saat dijual lagi. Contoh sedan bekas yang banyak digandrungi oleh pecinta otomotif adalah mobil BMW.
Meskipun sudah masuk tahun ke 20-an, namun performa mobil asal Jerman ini masih bagus. Namun Anda harus tetap mempertimbangkan beberapa hal sebelum memutuskan untuk membeli sedan bekas.
Apa Saja yang Perlu Diperhatikan Saat Beli Sedan Bekas?
Sebelum memutuskan untuk membeli sedan bekas, Anda harus memperhatikan beberapa hal penting mendapatkan mobil yang berkualitas dengan harga sepadan.
1. Eksterior Mobil
Sebelum melakukan pembelian sedan bekas, Anda harus melihat eksterior mobil secara teliti terutama pada bagian depannya. Eksterior menjadi tolak ukur penting bahwa mobil tersebut pernah mengalami kecelakaan maupun kerusakan. Anda harus waspada jika terdapat gelombang-gelombang pada body mobilnya.
2. Kondisi Gas Buang dan Knalpot
Ciri-ciri sedan bekas dengan mesin yang baik juga bisa dilihat dari gas buang serta knalpotnya. Anda perlu waspada jika gas buang berwarna hitam karena hal tersebut merupakan indikasi kerusakan mesin. Selain itu pastikan tidak ada tetesan-tetesan air pada knalpot mobil sedan tersebut.
3. Kelengkapan Surat Kendaraan
Kelengkapan surat kendaraan merupakan pertimbangan penting sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil bekas. Hal tersebut karena pengurusan surat memakan waktu serta biaya yang tidak sedikit. Selain itu, surat yang tidak lengkap juga mengindikasikan bahwa mobil tersebut pernah mengalami permasalahan hukum.
4. Suara dari Getaran Mesin
Mobil sedan dengan mesin yang masih layak digunakan tentunya memiliki getaran halus saat dinyalakan. Jika terdapat hentakan gas saat menyalakan beberapa komponen elektronik seperti audio dan AC, maka kondisi mesinnya sedang tidak baik-baik saja.
5. Riwayat Service
Pada sedan bekas, terutama merk mobil BMW harus di service secara berkala untuk menjaga performa mesinnya. Riwayat service sangat penting untuk diperhatikan karena dapat merepresentasikan apakah mobil sedan bekas tersebut dirawat dengan baik atau tidak.
Beli Mobil Sedan Bekas Termurah dan Terpercaya di SEVA
SEVA berkontribusi selama belasan tahun dalam penjualan sedan bekas sehingga pelayanannya tidak dapat diragukan lagi. Di sini Anda akan mendapat banyak keuntungan seperti layanan loan calculator, fitur test drive, serta konsultasi dengan para profesional. Sehingga, Anda dapat memilih mobil bekas berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan.
SEVA juga menghadirkan pilihan mobil yang beragam sesuai dengan daerahnya. Dengan begitu, Anda dapat mencari sedan bekas dengan lokasi terdekat untuk menghemat proses pengirimannya.
Selain banyak tawaran menarik, SEVA juga menghadirkan pilihan sedan bekas murah yang berkualitas seperti mobil BMW. Meskipun dipasang tarif murah, namun semua mobil yang dijual di SEVA telah melalui sortir sehingga aman dan layak pakai. Anda dapat langsung mengecek di website resmi https://www.seva.id/untuk mengetahui informasi lengkapnya.
Baca Juga :
- Pilihan Makanan yang Direkomendasikan bagi Penderita Kanker Paru-paru
- Rekomendasi Kursus Bahasa Jerman Online Terbaik
- Rekomendasi Kursus Bahasa Inggris Bersertifikat Untuk Bisnis
- Alasan Bisnis yang Anda Miliki Akan Membutuhkan Konsultan Internet Marketing
- Ingin Memiliki Keuntungan Besar dalam Berbisnis? Yuk Coba Cara Budidaya Cacing Tanah !
- Tempat Sewa HT Bandung Terpercaya 2023